TANGERANG, WT – Untuk meningkatkan keterampilan serta kesiapsiagaan masyarakat dan instansi di Kota Tangerang, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang gencar mengadakan Sosialisasi dan Simulasi Penyelamatan Darurat Pemadaman Kebakaran. Kegiatan ini bisa diikuti secara gratis tanpa biaya.
Kali ini, kegiatan berlangsung di dapur Lapas Kelas I Tangerang, di mana peserta diberikan edukasi mengenai cara memadamkan api dengan metode tradisional menggunakan karung basah, memadamkan api dengan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) secara modern, serta bagaimana melakukan evakuasi mandiri saat terjadi gempa bumi.
“Pelatihan ini melibatkan pegawai dapur Lapas, perwakilan warga binaan, dan pegawai. Peserta dibekali dasar-dasar penanganan bencana, seperti kebakaran dan penyelamatan dalam situasi gempa bumi. Kami juga fokus pada edukasi terkait mitigasi megathrust, dengan melibatkan instansi, sekolah, dan masyarakat,” jelas Plt Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang, Ubaidillah Ansar, pada Rabu (25/9/2024).
Ubaidillah juga menyampaikan bahwa program pelatihan ini terbuka untuk seluruh masyarakat. Caranya, masyarakat hanya perlu mengajukan permohonan kepada BPBD Kota Tangerang. Permohonan bisa dilakukan secara manual dengan mengirim surat ke Kantor BPBD atau secara online melalui aplikasi SILANTANG di situs silantang.tangerangkota.go.id.
“BPBD Kota Tangerang selalu siap membantu siapa saja, baik dari kalangan OPD, masyarakat, sekolah, maupun instansi lainnya. Tujuannya adalah menghindari kerugian materi dan nyawa yang tidak diinginkan. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan penanganan bencana di Kota Tangerang bisa dilakukan dengan cepat dan efektif,” pungkasnya. (KEY)
Discussion about this post