• Tentang Kami
  • Contact
Kamis, 21 September 2023
Wartatangerang.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result
Home Tangerang Kabupaten Tangerang

590 Personel Siap Amankan Pilkades Serentak 2023

Oleh: Rizki
Kamis, 14 September 2023 / 21:40 WIB
Share on FacebookShare on Twitter

TANGERANG, WT – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid memimpin rapat kesiapan pengamanan dan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Tangerang tahun 2023 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Bola Sundul GUD pada Kamis, (14/9/2023).

Sekda mengatakan rapat bertujuan untuk menyatukan visi dan misi dalam rangka untuk mempersiapkan pengamanan pelaksanaan Pilkades serentak sehingga demokrasi di desa dapat berjalan aman, langsung, umum, bebas dan rahasia.

READ ALSO

Gantikan Zaki Iskandar, Kabiro Administrasi Kemendagri Jabat Pj Bupati Tangerang

Penerima Program RUTLH Tangsel: Sekarang Bisa Tidur Tenang Ga Bocor Lagi

“Aspek pengamanan dalam Pilkades sangat penting untuk menjaga demokrasi langsung, umum, bebas, rahasia yang nantinya menghasilkan pemimpin desa yang berkualitas,” ungkapnya.

Sekda minta kepada seluruh panitia Pilkades agar tetap netral dan terus melakukan tahapan Pilkades dengan baik dan teliti sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan sehingga pelaksanaan Pilkades 2023 nantinya berjalan dengan lancar.

“Lakukan tahapan dengan baik, selesaikan tugas admistrasi sesuai dengan aturan dan penitia Pilkades. Harus Netral menjalankan tugasnya,” pintanya.

Pengamanan Pilkades serentak tahun 2023 di 13 Kecamatan, 16 desa dan 74 TPS akan menggunakan pola monitoring 3×24 jam selama tanggal 22- 25 September 2023 dan membagi pemetaan pengamanan menjadi 4 wilayah.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Tangerang, Agus Suryana menambahkan total personil pengamanan Pilkades ada 590 personil, di antaranya 100 orang TNI, 400 orang Polri dan 90 orang dari Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Tangerang.

“Nantinya pengamanan ini akan dibagi keempat wilayah, yang masing masing terpola konsentrasi di titik-titik Pilkades,” terangnya.

Adapun keempat wilayah ini di antaranya wilayah 1: Desa Pasir Nangka, Pasir Barat, Cikasungka, Bitungjaya, Rancaiyuh. Wilayah 2 terdiri dari Cijeruk, Kemeri, Legok Sukamaju, Pekayon, Gintung, Kosambi dan Tegal Kunir.

Untuk Wilayah tiga terdiri dari Cukanggalih dan Sempora dan wilayah empat meliputi Desa Kramat dan Tanjung Burung. (RIK)

 

Tags: Pemkab TangerangPilkades Serentak TangerangWarta Tangerang
Previous Post

Program Berlanjut, Wali Kota Serahkan 94 RUTLH di Ciputat dan Ciputat Timur

Next Post

Tindaklanjuti LHP BPK, BAP DPD RI Kunker ke Kejati Banten

Related Posts

Kabupaten Tangerang

Gantikan Zaki Iskandar, Kabiro Administrasi Kemendagri Jabat Pj Bupati Tangerang

Oleh: Rizki
Kamis, 21 September 2023 / 17:54 WIB
Kota Tangsel

Penerima Program RUTLH Tangsel: Sekarang Bisa Tidur Tenang Ga Bocor Lagi

Oleh: Rizki
Kamis, 21 September 2023 / 09:22 WIB
Kabupaten Tangerang

Kemarau Panjang, Pemkab Tangerang Shalat Istisqa Bersama

Oleh: Rizki
Kamis, 21 September 2023 / 09:05 WIB
Kota Tangsel

Dukung Program Polisi Sahabat Anak, Korlantas Polri Apresiasi Toys Kingdom dan PMB Toys

Oleh: Rizki
Rabu, 20 September 2023 / 20:17 WIB
Kabupaten Tangerang

Jusuf Kalla Resmikan Volunteer Park PMI Kabupaten Tangerang

Oleh: Rizki
Selasa, 19 September 2023 / 14:35 WIB
Kabupaten Tangerang

Berakhir Sebagai Bupati, Zaki: Apel Terakhir Paling Mengesankan

Oleh: Rizki
Senin, 18 September 2023 / 20:36 WIB
Next Post

Tindaklanjuti LHP BPK, BAP DPD RI Kunker ke Kejati Banten

Discussion about this post




WARTA TERKINI

Modernland Cilejit Laku Keras, Gandeng Konsultan Pemasaran Property Ternama Luncurkan Super Cluster Great Britania

Kamis, 21 September 2023 / 18:59 WIB

Gantikan Zaki Iskandar, Kabiro Administrasi Kemendagri Jabat Pj Bupati Tangerang

Kamis, 21 September 2023 / 17:54 WIB

Pemimpin Industri Energi di Asia Bakal Berkumpul di Hari Listrik Nasional ke-78 dan Enlit Asia 2023

Kamis, 21 September 2023 / 14:18 WIB

Paramount Eazyhome 2023 di Living World Mall: Promo Kemudahan Pembayaran dan Penjualan Istimewa 

Kamis, 21 September 2023 / 11:37 WIB

Diiringi Alunan Musik, BBQ All You Can Eat di Hotel Santika Premiere Bintaro

Kamis, 21 September 2023 / 09:30 WIB

Penerima Program RUTLH Tangsel: Sekarang Bisa Tidur Tenang Ga Bocor Lagi

Kamis, 21 September 2023 / 09:22 WIB

FKS 2023 Berlanjut, Sajikan 90 Jenis Kuliner Khas Jalur Mudik Jateng-Jatim

Kamis, 21 September 2023 / 09:14 WIB

Kemarau Panjang, Pemkab Tangerang Shalat Istisqa Bersama

Kamis, 21 September 2023 / 09:05 WIB
Facebook Twitter Instagram Youtube
Wartatangerang.com

  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman
  • Privacy Policy
  • Contact

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist