• Tentang Kami
  • Contact
Selasa, 6 Januari 2026
Wartatangerang.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Warta Tangerang
No Result
View All Result
Home Tangerang Kota Tangerang

Sektor Ketenagakerjaan Positif, Kota Tangerang Catat Penurunan Pengangguran Sepanjang 2025

Oleh: Rizki
Selasa, 30 Desember 2025 / 23:26 WIB
Share on FacebookShare on Twitter

TANGERANG, WT – Kota Tangerang mencatat perkembangan positif di sektor ketenagakerjaan sepanjang tahun 2025. Berdasarkan data Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) diproyeksikan menurun menjadi sekitar 5,89 persen pada 2025, dari 5,92 persen pada tahun sebelumnya.

Penurunan angka pengangguran tersebut mencerminkan efektivitas berbagai kebijakan Pemkot Tangerang dalam memperluas kesempatan kerja. Upaya tersebut dirangkum dalam Program Gampang Kerja, yang meliputi pelatihan berbasis kebutuhan industri, fasilitasi penempatan tenaga kerja, penguatan sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), serta kolaborasi dengan dunia usaha dan lembaga pendidikan vokasi.

READ ALSO

Pemkab Tangerang Siapkan Normalisasi Saluran Atasi Banjir di Rajeg

Pemkab Tangerang SalurkaBantuan Tahap II Rp1,2 Miliar untuk Korban Banjir di Sumatera

Pengamat kebijakan publik, Adib Miftahul, menilai capaian ini tidak terlepas dari strategi ketenagakerjaan yang dirancang secara terarah dan berkelanjutan. “Penurunan TPT di Kota Tangerang menunjukkan kebijakan ketenagakerjaan yang dijalankan bukan bersifat sesaat, melainkan terintegrasi dan konsisten,” ujar Adib pada Selasa, 30 Desember 2025.

Menurutnya, Pemkot Tangerang tidak hanya menitikberatkan pada penyerapan tenaga kerja di sektor formal, tetapi juga mendorong pengembangan sektor informal dan kewirausahaan sebagai bagian dari penciptaan lapangan kerja baru.

“Pelatihan kerja berbasis kebutuhan industri, penyelenggaraan job fair secara rutin, hingga pelatihan kewirausahaan menjadi langkah penting. Ini bukan hanya soal menempatkan tenaga kerja, tetapi membekali mereka dengan keterampilan yang relevan,” jelasnya.

Adib juga menyoroti posisi strategis Kota Tangerang sebagai kawasan penyangga industri dan jasa yang memberikan peluang besar bagi penyerapan tenaga kerja. Namun, ia menegaskan bahwa keberhasilan tersebut tetap bergantung pada kemampuan pemerintah daerah dalam mengelola potensi melalui kebijakan yang adaptif terhadap dinamika pasar kerja.

Selain itu, pemanfaatan layanan ketenagakerjaan berbasis digital dinilai turut mempercepat proses pencocokan antara pencari kerja dan perusahaan, terutama melalui akses informasi lowongan yang lebih transparan dan mudah dijangkau masyarakat.

Ia pun mengapresiasi kepemimpinan Wali Kota Sachrudin dan Wakil Wali Kota Maryono yang dinilai konsisten menempatkan isu ketenagakerjaan sebagai prioritas kebijakan daerah.

“Ketenagakerjaan adalah isu strategis yang berdampak langsung pada kesejahteraan dan stabilitas sosial masyarakat. Penurunan TPT menjadi indikator positif ke arah tersebut,” katanya.

Meski demikian, Adib mengingatkan masih terdapat tantangan ke depan, terutama di tengah ketidakpastian global dan perubahan struktur ekonomi. Karena itu, kesinambungan serta peningkatan kualitas program ketenagakerjaan perlu terus dijaga.

“Menurunnya pengangguran memang penting, tetapi kualitas pekerjaan dan kesiapan tenaga kerja menghadapi tantangan masa depan juga harus menjadi perhatian utama,” pungkasnya.

Capaian penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka pada 2025 ini dinilai menjadi indikator keberhasilan Pemkot Tangerang dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. (KEY)

Tags: Job Fair Tangerangkebijakan ketenagakerjaanketenagakerjaan Kota Tangerangpelatihan kerja TangerangPemkot Tangerangpengangguran menurunProgram Gampang KerjaTingkat Pengangguran Terbuka Kota TangerangTPT Tangerang 2025UMKM Tangerang

Temukan berita terkini Wartatangerang.com di Google News. Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang*

Previous Post

Serangan Balik Mematikan, Persita Bungkam Arema di Pengujung Laga

Next Post

Pelarian ke Serang dan Lebak, Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan di Jambe

Related Posts

Pemkab Tangerang Siapkan Normalisasi Saluran Atasi Banjir di Rajeg
Kabupaten Tangerang

Pemkab Tangerang Siapkan Normalisasi Saluran Atasi Banjir di Rajeg

Oleh: Rizki
Sabtu, 3 Januari 2026 / 22:18 WIB
Pemkab Tangerang SalurkaBantuan Tahap II Rp1,2 Miliar untuk Korban Banjir di Sumatera
Kabupaten Tangerang

Pemkab Tangerang SalurkaBantuan Tahap II Rp1,2 Miliar untuk Korban Banjir di Sumatera

Oleh: Rizki
Rabu, 31 Desember 2025 / 10:07 WIB
Pesta Kembang Api dan Petasan Dilarang di Kota Tangerang pada Malam Pergantian Tahun Baru 2026
Kota Tangerang

Pesta Kembang Api dan Petasan Dilarang di Kota Tangerang pada Malam Pergantian Tahun Baru 2026

Oleh: Rizki
Selasa, 30 Desember 2025 / 23:33 WIB
Pelarian ke Serang dan Lebak, Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan di Jambe
Kabupaten Tangerang

Pelarian ke Serang dan Lebak, Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan di Jambe

Oleh: Rizki
Selasa, 30 Desember 2025 / 23:29 WIB
Jelang Tahun Baru 2026, Ustad Adi Hidayat Tausiyah di Istighosah dan Doa untuk Korban Bencana Sumatra
Kabupaten Tangerang

Jelang Tahun Baru 2026, Ustad Adi Hidayat Tausiyah di Istighosah dan Doa untuk Korban Bencana Sumatra

Oleh: Rizki
Senin, 29 Desember 2025 / 20:20 WIB
Seribu Rumah Dibedah, Ratusan Jamban Sehat Dibangun di Kota Tangerang
Kota Tangerang

Seribu Rumah Dibedah, Ratusan Jamban Sehat Dibangun di Kota Tangerang

Oleh: Rizki
Senin, 29 Desember 2025 / 19:59 WIB
Next Post
Pelarian ke Serang dan Lebak, Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan di Jambe

Pelarian ke Serang dan Lebak, Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan di Jambe

Discussion about this post

WARTA TERKINI

Intervensi AS di Venezuela, GKB-NU Nilai Ancaman Serius bagi Perdamaian Dunia

Intervensi AS di Venezuela, GKB-NU Nilai Ancaman Serius bagi Perdamaian Dunia

Senin, 5 Januari 2026 / 08:42 WIB
Dinas Lingkungan Hidup Jalankan Peran Strategis dalam Pengelolaan Lingkungan Daerah

Dinas Lingkungan Hidup Jalankan Peran Strategis dalam Pengelolaan Lingkungan Daerah

Senin, 5 Januari 2026 / 01:54 WIB
Pemkab Tangerang Siapkan Normalisasi Saluran Atasi Banjir di Rajeg

Pemkab Tangerang Siapkan Normalisasi Saluran Atasi Banjir di Rajeg

Sabtu, 3 Januari 2026 / 22:18 WIB
Hadapi Persis Solo, Persita Tangerang Berbekal Momentum Positif

Hadapi Persis Solo, Persita Tangerang Berbekal Momentum Positif

Sabtu, 3 Januari 2026 / 22:15 WIB
Galactic New Year’s Eve, Perayaan Tahun Baru Penuh Warna di Atria Hotel Gading Serpong

Galactic New Year’s Eve, Perayaan Tahun Baru Penuh Warna di Atria Hotel Gading Serpong

Sabtu, 3 Januari 2026 / 22:11 WIB
Bethsaida Healthcare Perkuat Layanan Kesehatan Terintegrasi di 2026

Bethsaida Healthcare Perkuat Layanan Kesehatan Terintegrasi di 2026

Jumat, 2 Januari 2026 / 19:24 WIB
UIN Jakarta Puncaki Ranking SINTA PTKIN

UIN Jakarta Puncaki Ranking SINTA PTKIN

Kamis, 1 Januari 2026 / 23:34 WIB
UIN Jakarta Amankan Aset Negara lewat Integrasi Satuan Pendidikan ke BLU

UIN Jakarta Amankan Aset Negara lewat Integrasi Satuan Pendidikan ke BLU

Rabu, 31 Desember 2025 / 22:18 WIB
Facebook Twitter Instagram Youtube
Wartatangerang.com

  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman
  • Privacy Policy
  • Contact

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang