PADANG, WT – Semen Padang FC akhirnya kembali merasakan manisnya kemenangan di kandang setelah menundukkan PSIS Semarang dengan skor tipis 3-2 dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia di GOR Haji Agus Salim, Kota Padang pada Kamis, 17 April 2025.
Ini menjadi kemenangan pertama Kabau Sirah di markas sendiri sejak menaklukkan Persita Tangerang pada 14 Februari lalu. Setelah laga itu, Semen Padang gagal meraih tiga poin dalam tiga pertandingan kandang berikutnya—imbang 1-1 dengan PSBS Biak, serta kalah dari Persib Bandung dan Dewa United.
Meski meraih kemenangan krusial, Semen Padang masih belum beranjak dari posisi ke-17 klasemen sementara. Mereka tetap berada di zona degradasi dengan 29 laga yang sudah dijalani, terpaut selisih gol dari PSIS Semarang yang berada di posisi ke-16.
Pertandingan berlangsung ketat karena mempertemukan dua tim yang sama-sama berjuang keluar dari jurang degradasi. Laga berjalan keras dan cepat, dengan kedua tim aktif menekan lini pertahanan lawan.
PSIS membuka keunggulan terlebih dahulu lewat sepakan Septian David Maulana di menit ke-62. Tertinggal satu gol, pelatih Eduardo Almeida langsung merespons dengan memasukkan Firman Juliansyah.
Keputusan tersebut terbukti jitu. Empat menit berselang, Firman mencetak gol penyeimbang menjadi 1-1. Tuan rumah terus menekan dan akhirnya membalikkan keadaan melalui gol Muhamad Ridwan di menit ke-71.
Namun drama belum usai. Pada menit ke-90+6, PSIS kembali menyamakan skor menjadi 2-2 lewat sepakan Sudi Abdallah.
Kegembiraan tim tamu hanya bertahan singkat. Dua menit setelahnya, Tin Martic muncul sebagai pahlawan Semen Padang dengan mencetak gol penentu kemenangan di menit ke-90+8 yang langsung disambut sorak sorai ribuan pendukung tuan rumah. (RIZ)



















Discussion about this post