JAKARTA, WT – Menjelang pertandingan putaran ketiga babak kualifikasi melawan Bahrain, Timnas Indonesia semakin mematangkan persiapan. Pada Selasa, (8/10/2024), para pemain mengikuti sesi latihan yang berfokus pada pemulihan kondisi fisik.
Seluruh pemain ikut ambil bagian dalam latihan tersebut, termasuk Maarten Paes yang baru bergabung setelah menempuh perjalanan panjang dari Amerika Serikat.
“Kemarin ada pemain yang baru bergabung, dan hari ini termasuk Maarten Paes yang sudah tiba bersama kami. Latihan tadi berfokus pada conditioning,” ujar pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, usai memimpin sesi latihan.
Selain Maarten Paes, dua pemain lain, yaitu Eliano Reijnders dan Mees Hilgers, juga sudah bergabung dalam latihan.
“Mees Hilgers tiba kemarin setelah perjalanan panjang. Dia fokus pada pemulihan dan kami berharap dia bisa tampil baik untuk tim,” tambah Shin.
Mengenai target tim dalam pertandingan melawan Bahrain, Shin Tae-yong menekankan agar para pemain tidak terlalu memikirkan rekor pertemuan sebelumnya. Ia mengajak tim untuk fokus pada permainan yang telah direncanakan dan dinikmati selama sesi latihan.
“Daripada memikirkan balas dendam atas kekalahan sebelumnya, lebih baik kita fokus pada permainan yang kita sukai dan rencanakan,” tegasnya. (RIZ)
Discussion about this post