TANGSEL, WT – Rayakan awal tahun dengan cita rasa istimewa hidangan spesial dengan sajian makanan terbaik. Rasakan harmoni rasa yang memukau dan ciptakan kenangan tak terlupakan bersama keluarga dan relasi.
“Januari ini Hotel Santika Premiere Bintaro menawarkan promo makanan yang tidak kalah menarik,” kata Public Relations Executive Hotel Santika Premiere Bintaro, Savira pada Kamis, (11/1/2024).
Menurutnya, ada dua menu maincourse spesial yaitu Chicken Parmigiana dan Ikan Bakar Sambal Mangga seharga Rp 90.000/porsi/item.
“Para tamu Hotel Santika Premiere Bintaro sudah pasti akan sangat menikmati nikmatnya lelehan keju Chicken Parmigiana dan rasa umami dari Ikan Bakar Sambal Mangga kami,” ucap Savira.
Tak hanya itu, hotel berlokasi di kawasan Bintaro ini juga menawarkan segarnya minuman Cucumber Mint Orange seharga Rp 50.000/gelas. Untuk pemanis, kami juga menawarkan Choco Mousse Delight seharga Rp 55.000/gelas.
“Seluruh menu promo ini adalah makanan terbaik pilihan chef yang disajikan untuk para tamu. Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, para tamu dapat langsung menghubungi 021-29868989,” tutup Savira. (RAY)
Discussion about this post