SLEMAN, WT – Penjaga gawang PSS Sleman, Alan Jose Bernardon, menjadi sorotan di kompetisi BRI Liga 1 2024/25. Kiper asal Brasil dengan tinggi badan 2 meter ini menunjukkan performa impresif dengan mencatat penyelamatan terbanyak hingga pekan ke-27.
Dikutip dari ligaindonesiabaru.com, Alan telah melakukan 112 penyelamatan dalam 26 pertandingan bersama Super Elang Jawa. Dengan refleks yang tajam dan kemampuan membaca arah bola yang baik, ia menjadi tembok terakhir yang tangguh di bawah mistar gawang PSS.
Namun, meski tampil gemilang secara individu, Alan belum mampu membawa timnya keluar dari zona merah. PSS Sleman saat ini masih terpuruk di dasar klasemen dengan hanya mengoleksi 22 poin dari 27 laga. Mereka baru meraih 7 kemenangan, 4 hasil imbang, dan 16 kekalahan, dengan catatan 32 gol mencetak dan 41 kebobolan.
Sebagai kiper utama, Alan telah tampil selama 2.299 menit dan kebobolan 39 gol sepanjang musim ini. Kendati demikian, ia tetap mampu mencatatkan lima clean sheet, menunjukkan kontribusinya yang besar di lini pertahanan PSS.
Tantangan berat masih menanti Alan Bernardon untuk terus menjaga performanya demi membantu PSS keluar dari ancaman degradasi. Selain Alan, PSS juga memiliki tiga penjaga gawang lain, yaitu Ega Rizky sebagai pelapis, serta dua kiper muda, Safaat Romadhona (22 tahun) dan Fidelis Davin (20 tahun). (RIZ)



















Discussion about this post