WARTA TANGERANG – Sejumlah warga di Perumahan Puri Bintaro, Jombang, Ciputat, Kota Tangsel terpaksa harus dievakuasi lantaran kebanjiran.
Hujan yang mengguyur Kota Tangsel pada Jumat, (23/9/2022) tak hanya di kawasan BSD Serpong saja. Di kawasan Bintaro pun mengalami hal yang sama.
Sejumlah petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tangsel menurunkan perahu karet untuk mengevakuasi warga yang rumahnya kebanjiran.
Dalam video yang beredar di grup WhatsApp terlihat petugas BPBD Kota Tangsel mendorong perahu karet yang ditumpangi korban banjir.
“Ada dua tim yang diterjunkan untuk evakuasi warga. Ketinggian air sekitar 1,2 meter,” kata petugas BPBD Kota Tangsel dalam video tersebut. (RAY)



















Discussion about this post