TANGERANG, WT – Avian Brands, melalui anak usahanya PT Tirtakencana Tatawarna, terus memperluas jaringan distribusi di seluruh Indonesia. Pada 2025 ini, perusahaan menargetkan penambahan enam pusat distribusi baru sehingga total keseluruhan mencapai 145 titik distribusi di berbagai wilayah nusantara. Langkah ini menjadi bagian dari strategi memperkuat layanan logistik dan memastikan ketersediaan produk hingga daerah pelosok.
Memasuki awal Agustus 2025, dua dari enam pusat distribusi tersebut telah resmi beroperasi. Kedua fasilitas baru ini berlokasi di wilayah strategis, yakni Tangerang Selatan dan Malang Selatan. Prosesi peresmian dilakukan oleh Sales Director PT Tirtakencana Tatawarna, Rudy Susanto, didampingi oleh Finance Director Johnny Lukas serta Deputy Marketing Director Avian Brands, Novi Christiana.
“Pada 1 Agustus 2025, kami membuka dua pusat distribusi sekaligus di Tangerang Selatan dan Malang Selatan. Keduanya merupakan pemekaran dari pusat distribusi sebelumnya, karena kami melihat potensi pasar yang besar di dua wilayah tersebut,” ujar Johnny Lukas.
Rudy Susanto menambahkan bahwa ekspansi ini merupakan bagian dari upaya Avian Brands dalam memperluas jangkauan distribusi secara merata. “Selama beberapa tahun terakhir, kami fokus menjangkau kota, kabupaten, hingga kecamatan yang akses distribusinya terbatas. Kami ingin memastikan produk kami bisa tersedia dengan cepat kapan pun dan di mana pun dibutuhkan,” jelasnya.
Avian Brands menegaskan bahwa penguatan infrastruktur distribusi ini akan terus dilanjutkan. Komitmen perusahaan tidak hanya sebatas perluasan jaringan, tetapi juga peningkatan kualitas layanan, ketepatan pengiriman, dan pengembangan produk. Dengan langkah ini, Avian Brands optimis dapat mempertahankan posisinya sebagai pemimpin pasar cat dekoratif di Indonesia. (RIZ)



















Discussion about this post