TANGSEL-Kali Angke yang berada di Perumahan Bumi Serpong Residence (BSR), Buaran, Serpong, Tangsel meluap hingga menutup akses jalan warga yang ingin menuju ke Kampung Parakan, Pamulang, Rabu (18/3/2020).
Luapan Kali Angke menyebabkan banjir setinggi 60 centimeter, bahkan banjir sempat menggenang di area Masjid Nurul Hidayah, Perumahan BSR.
Salah satu warga, Rahmat mengatakan, debit air mulai tiba sekitar pukul 09.30 WIB dan perlahan mulai menaik hingga sedengkul orang dewasa.
“Air itu baru naik jam setengah 10 pagi, sempat masuk ke area Masjid. Tapi enggak begitu lama, air sudah surut di area Masjid,” ujar Rahmat.
Meski air sudah surut di area Masjid, luapan Kali Angke masih memutus akses jalan pintas warga menuju Kampung Parakan, Pamulang. Pantauan di lapangan, luapan Kali Angke membawa tumpukan sampah dengan tonase besar.
Sekuriti Perumahan BSR, Agusdin (42) mengatakan, air sempat menyentuh angka 1 meter atau sudah mencapai perut orang dewasa di area jalan pintas warga
“Tadi saya bersihin sampah itu air udah seperut. Banyak sampah juga, tadi sampah sempat melintang nutup air. Makanya saya bersihkan sampahnya,” tutur Agus. (PHD)



















Discussion about this post