TANGERANG, WT – Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin, meraih penghargaan bergengsi Upakarya Wanua Nugraha dari Kementerian Dalam Negeri RI berkat keberhasilannya dalam membina penyelenggaraan pemerintahan desa dan kelurahan di Kota Tangerang.
Penghargaan tersebut diserahkan dalam acara Temu Karya Nasional & Penganugerahan Desa dan Kelurahan Berprestasi Tahun 2024 di Gedung Ksirarnawa, Komplek Art Center Bali, pada Selasa, (8/10/2024).
Selain penghargaan untuk Pj. Wali Kota, Kelurahan Nusa Jaya di Kecamatan Karawaci juga mendapat apresiasi dengan menjadi Juara I Lomba Kelurahan Tingkat Nasional Regional II. Capaian ini merupakan hasil kerja sama antara pemerintah, perangkat kelurahan, dan masyarakat yang telah bersinergi demi kemajuan wilayah.
Dr. Nurdin menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian tersebut, serta menegaskan bahwa penghargaan ini merupakan bukti dari komitmen Kota Tangerang dalam meningkatkan pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan.
“Hari ini, kita meraih dua penghargaan besar. Kelurahan Nusa Jaya dinobatkan sebagai Lurah Terbaik di Tingkat Nasional Regional II, dan penghargaan Upakarya Wanua Nugraha untuk pembinaan kelurahan di Kota Tangerang. Ini adalah pengakuan atas kerja keras jajaran pemerintah dan masyarakat yang telah berkolaborasi mewujudkan visi Kota Tangerang,” ucap Dr. Nurdin usai menerima penghargaan.
Ia berharap penghargaan ini menjadi dorongan bagi semua pihak di Kota Tangerang untuk terus berinovasi demi kesejahteraan masyarakat.
“Semoga penghargaan ini memotivasi seluruh sektor pemerintahan agar selalu memberikan yang terbaik sehingga Kota Tangerang bisa menjadi yang terbaik di Indonesia,” tambahnya.
Lurah Nusa Jaya, Alby Nur Muhamad, berterima kasih kepada masyarakat Kelurahan Nusa Jaya dan Pemkot Tangerang atas dukungan yang diberikan.
“Penghargaan ini merupakan hasil kolaborasi masyarakat dan dukungan penuh dari Bapak Pj. Wali Kota serta jajaran Pemkot Tangerang. Ini menjadi penyemangat bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan di masa mendatang,” ujar Alby. (KEY)



















Discussion about this post