WARTA TANGERANG – Jelang bulan puasa permintaan sayuran organik meningkat. Terutama beras organik, frozen food seperti ayam probiotik, ikan bumbu siap saji.
Founder OrganicBox, Ellsa Soeyono mengatakan, beras organik dan ayam probiotik menjadi pilihan favorit warga menjelang Ramadan.
“Lebih banyak ke beras organik, frozen food seperti ayam probiotik, ikan bumbu siap saji agar lebih praktis saat hendak sahur,” kata Ellsa pada Rabu, (23/3/2022).
Adapun, kelebihan beras organik yakni beras yang dihasilkan melalui proses budidaya organik tanpa menggunakan pupuk dan pestisida (racun hama) kimia.
Lanjut Ellsa, ayam probiotik di OrganicBox merupakan ayam pilihan terbaik, tanpa adanya suntikan antibiotik ke ayam agar menjadi besar.
“Kelebihan tidak menggunakan suntikan antibiotik, sehingga tidak ada residu antibiotik di dalam dagingnya. Kemudian tidak ada suntikan hormon agar lebih gemuk karena tidak sehat untuk tumbuh kembang anak. Karena anak dengan kelebihan hormon estrogen dan progesteron, menyebabkan pertumbuhan tidak sehat,” paparnya.
Masih kata Ellsa, ayam probiotik dan beras organik bisa didapatkan melalui pemesanan melalui online atau bisa mendatangi toko OrganicBox di Pasar Modern Bintaro, Pasar 8 Alam Sutera dan Fresh Market Bintaro.
“Untuk harga ayam probiotik mulai dari Rp 50 ribu sampai Rp 60 ribuan. Harga yang stabil jelang puasa juga menjadi daya tarik sendiri,” tandas Ellsa.
Sementara itu, Wayan Ixora selaku BOD XCelerate n Share Holder dari Organicbox menuturkan, jika konsumsi makanan sehat diharuskan menjadi tren bagi masyarakat.
“Lalu bisa menjadi keluarga yang mengkonsumsi makanan sehat agar terhindar dari penyakit yang bermula dari makanan kurang sehat yang berbahan kimia. Dengan adanya OrganicBox kita bisa membantu untuk supply makanan sehat dan organik dari kita,” tutur Wayan.
Senada dengan Wayan, Dewa Eka Prayoga yang juga BOD XCelerate n Share Holder dari OrganicBox juga setuju jika makanan sehat tanpa bahan kimia harus menjadi gaya hidup sehat.
“Maka dengan hadirnya produk sehat maka akan membantu mereka untuk membuat gaya hidup ya g bukan seadanya tapi juga memang sehat. OrganicBox hadir untuk membantu masyarakat Indonesia untuk hidup lebih sehat lagi,” ucap Dewa.
Discussion about this post