• Tentang Kami
  • Contact
Kamis, 22 Januari 2026
Wartatangerang.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Warta Tangerang
No Result
View All Result
Home Tangerang Kota Tangsel

Gubernur Banten Beri Bantuan Toren POC dan Biogas untuk Kurangi Sampah Organik di Tangsel

Oleh: Rizki
Minggu, 18 Januari 2026 / 22:39 WIB
Share on FacebookShare on Twitter

TANGSEL, WT – Upaya pengurangan sampah organik dari sumbernya terus didorong di Kota Tangerang Selatan. Gubernur Banten Andra Soni menyalurkan bantuan toren Pupuk Organik Cair (POC) dan biogas yang mampu mengolah hingga 100 kilogram sampah organik rumah tangga per hari, sekaligus menghasilkan biogas untuk kebutuhan memasak selama 30 hingga 60 menit per hari.

Inisiator program Toren POC dan Biogas sekaligus Ketua Banksasuci Foundation, Ade Yunus, menjelaskan bahwa bantuan tersebut sepenuhnya berasal dari dana pribadi Gubernur Banten dan tidak menggunakan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD).

READ ALSO

Hujan dan Angin Kencang, Pohon Tumbang Rusak Dua Mobil di Karang Tengah

Pemkot Tangerang Tertibkan Pedagang Liar di Pasar Sipon

“Pak Gubernur Andra Soni memiliki perhatian serius terhadap persoalan sampah di Tangerang Selatan. Sambil menunggu sistem aglomerasi PSEL beroperasi, beliau ingin menghadirkan solusi jangka pendek yang langsung berdampak pada pengurangan sampah dari sumber,” ujar Ade, Minggu (18/1/2026).

Selain menyalurkan fasilitas, Gubernur Banten juga menginstruksikan Banksasuci Foundation untuk melakukan pendampingan dan edukasi kepada masyarakat. Pendampingan ini bertujuan agar pengelolaan sampah dapat dilakukan sejak dari rumah, sehingga hanya residu yang dibuang ke TPS maupun TPA.

“Peralatan bisa dibuat, tetapi tantangan utamanya ada pada perubahan perilaku. Pendampingan dan edukasi berkelanjutan menjadi kunci agar pengelolaan sampah dari rumah bisa berjalan dan semangat zero waste dapat terwujud,” tambah Ade.

Ketua Bank Sampah The High Jaya Serpong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Anita Yuliana, menyampaikan apresiasi atas bantuan dan perhatian Gubernur Banten terhadap pengelolaan sampah di wilayahnya.

“Kami berterima kasih atas dukungan Bapak Gubernur. Di tengah kondisi darurat sampah dan berbagai keterbatasan, bantuan fasilitas serta pendampingan ini membuat kami kembali bersemangat menjalankan pengelolaan bank sampah,” ungkap Anita.

Menurutnya, pengolahan sampah organik menjadi tantangan tersendiri bagi masyarakat, mengingat metode lain seperti budidaya maggot membutuhkan ketekunan tinggi. Ia berharap keberadaan toren POC dan biogas dapat menjadi solusi efektif bagi pengelolaan sampah organik di lingkungannya. (RAY)

Tags: bank sampah TangselBanksasuci Foundationbiogas rumah tanggaGubernur Banten Andra Sonipengelolaan sampah dari sumbersampah organik Tangseltoren POC dan biogaszero waste Banten

Temukan berita terkini Wartatangerang.com di Google News. Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang*

Previous Post

Striker Alaeddine Ajaraie Siap Buktikan Kualitas Bersama Persija

Next Post

Wali Kota Sachrudin Luruskan Isu Perubahan Perda 7 dan 8 di Kota Tangerang

Related Posts

Hujan dan Angin Kencang, Pohon Tumbang Rusak Dua Mobil di Karang Tengah
Kota Tangerang

Hujan dan Angin Kencang, Pohon Tumbang Rusak Dua Mobil di Karang Tengah

Oleh: Rizki
Rabu, 21 Januari 2026 / 17:55 WIB
Pemkot Tangerang Tertibkan Pedagang Liar di Pasar Sipon
Kota Tangerang

Pemkot Tangerang Tertibkan Pedagang Liar di Pasar Sipon

Oleh: Rizki
Rabu, 21 Januari 2026 / 17:37 WIB
Wali Kota Sachrudin Luruskan Isu Perubahan Perda 7 dan 8 di Kota Tangerang
Kota Tangerang

Wali Kota Sachrudin Luruskan Isu Perubahan Perda 7 dan 8 di Kota Tangerang

Oleh: Rizki
Senin, 19 Januari 2026 / 11:54 WIB
Diterjang Hujan dan Angin Kencang Rumah di Kresek Roboh
Kabupaten Tangerang

Diterjang Hujan dan Angin Kencang Rumah di Kresek Roboh

Oleh: Rizki
Rabu, 14 Januari 2026 / 18:28 WIB
Logo HUT ke-33 Kota Tangerang Diluncurkan, Begini Makna dan Filosofisnya
Kota Tangerang

Logo HUT ke-33 Kota Tangerang Diluncurkan, Begini Makna dan Filosofisnya

Oleh: Rizki
Rabu, 14 Januari 2026 / 18:24 WIB
Pride Homeschooling Ciputat Jadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman
Kota Tangsel

Pride Homeschooling Ciputat Jadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman

Oleh: wartatangerang.com
Rabu, 14 Januari 2026 / 17:51 WIB
Next Post
Wali Kota Sachrudin Luruskan Isu Perubahan Perda 7 dan 8 di Kota Tangerang

Wali Kota Sachrudin Luruskan Isu Perubahan Perda 7 dan 8 di Kota Tangerang

Discussion about this post

WARTA TERKINI

Dorong Riset Berdampak dan Transformasi PTNBH, UIN Jakarta Perkuat Arah Kerja Sama dengan BRIN

Dorong Riset Berdampak dan Transformasi PTNBH, UIN Jakarta Perkuat Arah Kerja Sama dengan BRIN

Kamis, 22 Januari 2026 / 17:47 WIB
Hujan dan Angin Kencang, Pohon Tumbang Rusak Dua Mobil di Karang Tengah

Hujan dan Angin Kencang, Pohon Tumbang Rusak Dua Mobil di Karang Tengah

Rabu, 21 Januari 2026 / 17:55 WIB
Pemkot Tangerang Tertibkan Pedagang Liar di Pasar Sipon

Pemkot Tangerang Tertibkan Pedagang Liar di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 / 17:37 WIB
Muhammad Toha Optimistis Persita Tembus Zona Empat Besar Musim Ini

Muhammad Toha Optimistis Persita Tembus Zona Empat Besar Musim Ini

Rabu, 21 Januari 2026 / 17:22 WIB
Sambut Ramadan 2026, Bursa Sajadah Luncurkan Konsep Baru di Sejumlah Kota

Sambut Ramadan 2026, Bursa Sajadah Luncurkan Konsep Baru di Sejumlah Kota

Rabu, 21 Januari 2026 / 17:12 WIB
Enam Meeting Room dan Grand Ballroom, Atria Hotel Gading Serpong Jadi Andalan MICE

Enam Meeting Room dan Grand Ballroom, Atria Hotel Gading Serpong Jadi Andalan MICE

Senin, 19 Januari 2026 / 12:08 WIB
Wali Kota Sachrudin Luruskan Isu Perubahan Perda 7 dan 8 di Kota Tangerang

Wali Kota Sachrudin Luruskan Isu Perubahan Perda 7 dan 8 di Kota Tangerang

Senin, 19 Januari 2026 / 11:54 WIB
Gubernur Banten Beri Bantuan Toren POC dan Biogas untuk Kurangi Sampah Organik di Tangsel

Gubernur Banten Beri Bantuan Toren POC dan Biogas untuk Kurangi Sampah Organik di Tangsel

Minggu, 18 Januari 2026 / 22:39 WIB
Facebook Twitter Instagram Youtube
Wartatangerang.com

  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman
  • Privacy Policy
  • Contact

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang