• Tentang Kami
  • Contact
Kamis, 13 November 2025
Wartatangerang.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Warta Tangerang
No Result
View All Result
Home Banten

Seren Taun Cisungsang Masuk KEN 2025, Andra Soni: Ketahanan Pangan Berbasis Kearifan Lokal

Oleh: Rizki
Minggu, 28 September 2025 / 20:14 WIB
Share on FacebookShare on Twitter

LEBAK, WT – Gubernur Banten, Andra Soni, merasakan pengalaman berkesan saat mengikuti prosesi adat Ngimahkeun Pare ka Leuit Adat dalam perayaan tahunan Seren Taun Kasepuhan Cisungsang di Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak pada Minggu (28/9/2025). Prosesi sakral ini menjadi simbol penting masyarakat adat Cisungsang dalam menjaga ketahanan pangan berbasis kearifan lokal.

Setibanya di lokasi, Andra Soni disambut hangat oleh Ketua Adat Kasepuhan Cisungsang, Abah Usep Suyatma, yang mengenakan ikat kepala khas sebagai tanda penghormatan. Prosesi utama dimulai dengan kedatangan rombongan pembawa padi menggunakan rengkong, alat angkut tradisional, yang diiringi lantunan musik angklung buhun. Sebelum padi disimpan di lumbung, dibacakan doa keselamatan dan kidung berisi petuah kehidupan.

READ ALSO

Imigrasi Tangerang Tetapkan Lima WNA Nigeria Tersangka Kasus Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian

Intelijen Kejaksaan Siap Tindak Oknum LSM Pemeras Pejabat di Banten

Momen sakral terjadi ketika Nenek Nariyah, penjaga lumbung adat, memasukkan seikat padi pertama ke dalam leuit melalui pintu kecil di bagian atas. Ritual tersebut kemudian diikuti oleh Gubernur Andra Soni bersama tokoh lain, seperti Hasbi Jayabaya dan Brigjen Edi Saputra.

Acara berlanjut dengan Sarasehan Seren Taun di Balai Imah Gede Kasepuhan Cisungsang. Gubernur Andra Soni mengaku terkesan. “Alhamdulillah, ini pertama kalinya saya hadir di Seren Taun Cisungsang. Saya berkesempatan masuk ke leuit dan berada di tengah-tengah padi, ini adalah bentuk nyata ketahanan pangan berbasis kearifan lokal,” ujarnya.

Tahun ini, Seren Taun Kasepuhan Cisungsang mendapat pengakuan nasional setelah masuk dalam daftar Top 110 Karisma Event Nusantara (KEN) 2025 Kementerian Pariwisata RI. Penetapan tersebut diharapkan mampu mendongkrak kunjungan wisatawan, mendorong pertumbuhan ekonomi, serta membuka lapangan kerja baru di Kabupaten Lebak.

Tidak hanya prosesi adat, rangkaian Seren Taun juga dimeriahkan oleh beragam kesenian tradisional seperti wayang golek, tari jaipong, rampak bedug, hingga pasar malam yang menghadirkan permainan rakyat dan produk UMKM. Kehadiran atraksi ini semakin memperkuat daya tarik Seren Taun sebagai destinasi wisata budaya unggulan Banten. (RED)

Tags: Gubernur Banten Andra SoniKearifan lokal ketahanan panganprosesi adat Ngimahkeun Pare ka LeuitSeren Taun Cisungsang 2025Top 110 Karisma Event Nusantara 2025Wisata Bantenwisata budaya Lebak Banten

Temukan berita terkini Wartatangerang.com di Google News. Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang*

Previous Post

Peringati HUT PMI ke-80, Kabupaten Tangerang Gelar Bakti Sosial dan Groundbreaking Politeknik

Next Post

Hasil BRI Super League: Borneo FC Tumbangkan Persija Jakarta 3-1

Related Posts

Imigrasi Tangerang Tetapkan Lima WNA Nigeria Tersangka Kasus Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian
Banten

Imigrasi Tangerang Tetapkan Lima WNA Nigeria Tersangka Kasus Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian

Oleh: Rizki
Kamis, 13 November 2025 / 13:54 WIB
Intelijen Kejaksaan Siap Tindak Oknum LSM Pemeras Pejabat di Banten
Banten

Intelijen Kejaksaan Siap Tindak Oknum LSM Pemeras Pejabat di Banten

Oleh: Rizki
Selasa, 11 November 2025 / 20:27 WIB
Imigrasi Banten Gelar FGD Perkuat Peran Desa Binaan dalam Pencegahan TPPO dan TPPM
Banten

Imigrasi Banten Gelar FGD Perkuat Peran Desa Binaan dalam Pencegahan TPPO dan TPPM

Oleh: Rizki
Selasa, 11 November 2025 / 13:36 WIB
Dialog Kebangsaan GP Ansor Lebak: Refleksi Semangat Kepahlawanan di Era Modern
Banten

Dialog Kebangsaan GP Ansor Lebak: Refleksi Semangat Kepahlawanan di Era Modern

Oleh: Rizki
Senin, 10 November 2025 / 17:22 WIB
Gubernur Andra Soni Pimpin Ziarah Nasional Hari Pahlawan 2025 di TMP Ciceri
Banten

Gubernur Andra Soni Pimpin Ziarah Nasional Hari Pahlawan 2025 di TMP Ciceri

Oleh: Rizki
Senin, 10 November 2025 / 17:00 WIB
Imigrasi Banten Transformasikan Desa Pulo Panjang Jadi Desa Percontohan Pencegahan TPPO dan TPPM
Banten

Imigrasi Banten Transformasikan Desa Pulo Panjang Jadi Desa Percontohan Pencegahan TPPO dan TPPM

Oleh: Rizki
Senin, 10 November 2025 / 14:56 WIB
Next Post
Hasil BRI Super League: Borneo FC Tumbangkan Persija Jakarta 3-1

Hasil BRI Super League: Borneo FC Tumbangkan Persija Jakarta 3-1

Discussion about this post



WARTA TERKINI

Puncak Honda Culture Indonesia Vol.2 Digelar di Jakarta Akhir Pekan Ini

Puncak Honda Culture Indonesia Vol.2 Digelar di Jakarta Akhir Pekan Ini

Kamis, 13 November 2025 / 20:29 WIB
Persita Belajar dari Kekalahan di Biak, Carlos Pena: Harus Tampil 100 Persen

Persita Belajar dari Kekalahan di Biak, Carlos Pena: Harus Tampil 100 Persen

Kamis, 13 November 2025 / 20:23 WIB
“Seeds of Tomorrow”, Perayaan Natal dan Tahun Baru Inspiratif ala Hotel Episode Gading Serpong

“Seeds of Tomorrow”, Perayaan Natal dan Tahun Baru Inspiratif ala Hotel Episode Gading Serpong

Kamis, 13 November 2025 / 19:38 WIB
Selama 2025 Paramount Enterprise Tunjukkan Kinerja Positif

Selama 2025 Paramount Enterprise Tunjukkan Kinerja Positif

Kamis, 13 November 2025 / 19:12 WIB
SAA 2025, 633 Mahasiswa Berprestasi UIN Jakarta Raih Penghargaan Nasional dan Internasional

SAA 2025, 633 Mahasiswa Berprestasi UIN Jakarta Raih Penghargaan Nasional dan Internasional

Kamis, 13 November 2025 / 16:20 WIB
Dukung Tumbuh Kembang Anak, Alfamidi Sediakan Layanan Imunisasi hingga PMT Gratis di Seluruh Gerai

Dukung Tumbuh Kembang Anak, Alfamidi Sediakan Layanan Imunisasi hingga PMT Gratis di Seluruh Gerai

Kamis, 13 November 2025 / 14:11 WIB
Imigrasi Tangerang Tetapkan Lima WNA Nigeria Tersangka Kasus Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian

Imigrasi Tangerang Tetapkan Lima WNA Nigeria Tersangka Kasus Dugaan Tindak Pidana Keimigrasian

Kamis, 13 November 2025 / 13:54 WIB
Harumkan Nama Indonesia, Dokter Eka Hospital Dianugerahi Penghargaan Bergengsi di Asia

Harumkan Nama Indonesia, Dokter Eka Hospital Dianugerahi Penghargaan Bergengsi di Asia

Rabu, 12 November 2025 / 17:05 WIB
Facebook Twitter Instagram Youtube
Wartatangerang.com

  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman
  • Privacy Policy
  • Contact

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang