TANGERANG, WT – Pertandingan pekan kelima Super League 2025/26 antara Persita Tangerang dan PSM Makassar resmi dialihkan ke Banten International Stadium (BIS). Keputusan ini diambil dengan alasan keamanan setelah demonstrasi yang berujung kerusuhan akhir Agustus lalu.
“Pindah venue. Kami masih menunggu izin dari pihak keamanan. Intinya, tidak bisa digelar di Stadion Indomilk,” ujar Media Officer Persita, Robert Patrick, pada Minggu (7/9/2025).
Laga yang semula dijadwalkan berlangsung di Indomilk Arena, Tangerang, pada Kamis (11/9/2025), kini akan digelar di stadion yang berlokasi di Curug, Kota Serang. Robert belum memberikan rincian lebih lanjut, termasuk mengenai apakah pertandingan akan dibuka untuk penonton atau tidak.
Baik Persita maupun PSM sama-sama mengincar kemenangan perdana di musim ini. Persita saat ini berada di dasar klasemen sementara dengan satu poin dari tiga laga, sementara PSM berada di peringkat 15 dengan tiga poin. Kedua tim memiliki waktu persiapan lebih panjang karena pertandingan mereka pada pekan keempat sempat ditunda akibat pertimbangan keamanan pasca demo di sejumlah kota.
Sebagai informasi, Stadion Indomilk Arena, yang merupakan markas Persita, memiliki kapasitas 15.000 penonton. Sementara itu, Banten International Stadium yang akan menjadi tempat pertandingan memiliki kapasitas lebih besar, yakni 30.000 penonton. (RIK)



















Discussion about this post