• Tentang Kami
  • Contact
Sabtu, 8 November 2025
Wartatangerang.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Warta Tangerang
No Result
View All Result
Home Nasional

Saat Foto Bersama Presiden Jokowi Jadi Kado Ulang Tahun Warga Balikpapan

Oleh: wartatangerang.com
Selasa, 4 Juni 2024 / 02:21 WIB
Share on FacebookShare on Twitter

Presiden Joko Widodo berkunjung ke salah satu pusat perbelanjaan di Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur, pada Senin malam, 3 Juni 2024. Tiba sekitar pukul 20.00 WITA, Kepala Negara tampak santai dengan kaus putih lengan panjangnya dan menyempatkan makan malam di salah satu tempat makan yang ada di mal tersebut.

Salah satu momen yang paling dinantikan warga adalah saat Presiden Jokowi dengan ramah menyempatkan diri untuk swafoto dengan masyarakat yang hadir. Bagi sebagian dari mereka, momen ini bahkan menjadi kado ulang tahun yang tak terduga.

READ ALSO

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Disperkimta Tangsel Rampungkan Penataan Kawasan Kumuh Serua, Warga Apresiasi Hasilnya

Menurut Sutrisno, salah seorang warga yang berkesempatan bertemu Presiden Jokowi, momen tersebut adalah kado ulang tahun bagi putranya. Sutrisno dan putranya pun merasa sangat bahagia mendapatkan kesempatan tersebut

“Lagi makan karena ulang tahun anak, pas iseng jalan kok ramai-ramai ada apa, sih? Saya tanya, ada Pak Jokowi. Dia (anak) juga dari dulu mau ketemu, alhamdulillah dapat foto pas lagi ulang tahunnya. Senang, pastinya senang,” ucap Sutrisno.

Sementara itu, Agnes dan rekannya Siska juga menceritakan pengalamannya. Agnes yang sedang berulang tahun tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk bertemu dan berswafoto dengan Presiden Jokowi.

“Lagi jalan-jalan aja, tadinya di sana, tiba-tiba ada kerumunan ramai, terus kita kepo kirain ada artis atau siapa ternyata ada yang ngomong ‘Pak Jokowi.. Pak Jokowi’, jadi kita ikutan ke sini. Di depan tadi, kita pindah tiga posisi,” ujar Siska.

“Senang banget, apalagi aku hari ini ulang tahun jadi terus kayak dapat kado gitu dari Pak Jokowi, senang banget. Semoga Pak Jokowi sehat selalu,” lanjut Agnes.

Sementara itu, Fitri, yang berasal dari Palu, Sulawesi Tengah, juga tak kalah antusias. Ia tidak menyangka dapat bertemu dan berswafoto dengan Presiden Jokowi.

“Enggak nyangka, saya dari Palu, dari Sulawesi Tengah, senang banget akhirnya ketemu Pak Jokowi. Pak Jokowi orangnya baik, saya langsung ditegur tadi, langsung dipanggil sama Pak Jokowi foto, luar biasa senang banget. Buat Pak Jokowi sehat selalu, sukses, bahagia, pokoknya semuanya. Love, love Pak Jokowi,” tutur Fitri.

Kunjungan Presiden Jokowi tidak hanya menjadi momen bersejarah bagi Balikpapan, tetapi juga meninggalkan kenangan manis bagi warga yang berkesempatan berfoto bersama beliau.

Turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Raja Juli Antoni, dan Wishnutama Kusubandio.

Tags: IndonesiaJoko WidodoJokowiNasionalPemerintahanPresiden Joko WidodoPresiden JokowiPresiden RIWarta

Temukan berita terkini Wartatangerang.com di Google News. Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang*

Previous Post

Bertema Infinite-3, Starlet Hotel BSD City Rayakan Hari Jadi Ketiga dengan Berbagai Kegiatan

Next Post

Buka Rakernas Apeksi XVII, Presiden Tekankan Pentingnya Persiapan Menuju Kota Masa Depan

Related Posts

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia
Nasional

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Oleh: Rizki
Kamis, 6 November 2025 / 21:50 WIB
Disperkimta Tangsel Rampungkan Penataan Kawasan Kumuh Serua, Warga Apresiasi Hasilnya
Nasional

Disperkimta Tangsel Rampungkan Penataan Kawasan Kumuh Serua, Warga Apresiasi Hasilnya

Oleh: Rizki
Kamis, 6 November 2025 / 07:10 WIB
Revisi UU Polri, Analis Kebijakan Publik Dorong Pemerintah dan DPR Transparan
Nasional

JMM Minta Pemerintah Tuntaskan Penetapan Pimpinan Baznas 2025–2030 agar Selaras dengan Asta Cita Prabowo

Oleh: wartatangerang.com
Rabu, 5 November 2025 / 20:00 WIB
Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Barat Respon Cepat Insiden Laka Lantas di Cianjur
Nasional

Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Barat Respon Cepat Insiden Laka Lantas di Cianjur

Oleh: Rizki
Minggu, 2 November 2025 / 16:07 WIB
Kinerja Unggul dan Ramah Lingkungan, Indah Kiat Pulp & Paper Raih Penghargaan The Best Public Company 2025
Nasional

Kinerja Unggul dan Ramah Lingkungan, Indah Kiat Pulp & Paper Raih Penghargaan The Best Public Company 2025

Oleh: Rizki
Jumat, 31 Oktober 2025 / 19:04 WIB
Danamon Umumkan Pemenang Hadiah Beruntun 2025, Grand Prize Mercedes Benz EQB
Nasional

Danamon Umumkan Pemenang Hadiah Beruntun 2025, Grand Prize Mercedes Benz EQB

Oleh: Rizki
Kamis, 30 Oktober 2025 / 14:39 WIB
Next Post
Buka Rakernas Apeksi XVII, Presiden Tekankan Pentingnya Persiapan Menuju Kota Masa Depan

Buka Rakernas Apeksi XVII, Presiden Tekankan Pentingnya Persiapan Menuju Kota Masa Depan

Discussion about this post



WARTA TERKINI

Taman Rasa, Sentra Kuliner Baru di Gading Serpong

Taman Rasa, Sentra Kuliner Baru di Gading Serpong

Jumat, 7 November 2025 / 19:43 WIB
Transformasi UIN Jakarta ke PTNBH: Pendapatan Non-UKT Naik 180 Persen

Transformasi UIN Jakarta ke PTNBH: Pendapatan Non-UKT Naik 180 Persen

Jumat, 7 November 2025 / 14:29 WIB
Edukatif dan Menghibur, Mal Ciputra Tangerang Hidupkan Kembali Dunia Dinosaurus

Edukatif dan Menghibur, Mal Ciputra Tangerang Hidupkan Kembali Dunia Dinosaurus

Jumat, 7 November 2025 / 08:25 WIB
Bupati Tangerang Sambangi Veteran Perang Usia 1 Abad

Bupati Tangerang Sambangi Veteran Perang Usia 1 Abad

Kamis, 6 November 2025 / 22:21 WIB
Gubernur Banten Ajak Tangerang Raya ‘Gas Pol’ Bangun PSEL TPA Jatiwaringin

Gubernur Banten Ajak Tangerang Raya ‘Gas Pol’ Bangun PSEL TPA Jatiwaringin

Kamis, 6 November 2025 / 22:16 WIB
300 Crosser Guncang Tangerang! Sirkuit Selapajang Resmi Comeback Lewat Grasstrack Piala Wali Kota

300 Crosser Guncang Tangerang! Sirkuit Selapajang Resmi Comeback Lewat Grasstrack Piala Wali Kota

Kamis, 6 November 2025 / 22:10 WIB
Gol Injury Time PSBS Biak Hentikan Tren 9 Laga Tak Terkalahkan Persita

Gol Injury Time PSBS Biak Hentikan Tren 9 Laga Tak Terkalahkan Persita

Kamis, 6 November 2025 / 22:03 WIB
Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Kamis, 6 November 2025 / 21:50 WIB
Facebook Twitter Instagram Youtube
Wartatangerang.com

  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman
  • Privacy Policy
  • Contact

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang