• Tentang Kami
  • Contact
Jumat, 7 November 2025
Wartatangerang.com
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Warta Tangerang
No Result
View All Result
Home Nasional

Momen Ramadan, Hero Supermarket Bareng FoodCycle Indonesia Perluas Titik Dropbox Donasi Makanan

Oleh: Rizki
Sabtu, 1 April 2023 / 15:35 WIB
Share on FacebookShare on Twitter

WARTA TANGERANG – Produksi sampah makanan Indonesia merupakan yang tertinggi di Asia Tenggara dengan 20,93 juta ton sampah makanan setiap tahunnya.

Melihat pada kondisi tersebut, sebagai perusahaan yang peduli pada isu masyarakat dan lingkungan, serta sebagai upaya mengurangi sampah makanan di Indonesia, HERO Group melalui unit bisnisnya Hero Supermarket berkolaborasi dengan FoodCycle Indonesia untuk memperluas titik dropbox donasi makanan.

READ ALSO

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Disperkimta Tangsel Rampungkan Penataan Kawasan Kumuh Serua, Warga Apresiasi Hasilnya

Dalam suasana Ramadan ini, program dropbox donasi makanan diperluas hingga ke 3 titik sekaligus di gerai Hero Supermarket yang ada di Makassar.

Program donasi makanan bertujuan agar masyarakat dapat mendonasikan makanan yang berpotensi food waste agar dapat disalurkan secepatnya kepada masyarakat yang membutuhkan untuk sahur dan buka puasa. Program donasi ini merupakan bagian dari kampanye “Hero Ramadan Berbagi”, yaitu berbagai kegiatan interaktif di beberapa gerai Hero Supermarket yang melibatkan masyarakat sekitar yang membutuhkan khususnya anak-anak dan lansia.

“Upaya pengurangan sampah makanan melalui dropbox donasi makanan ini sudah kami lakukan sejak tahun lalu bersama FoodCycle Indonesia. Kali ini melalui kampanye “Hero Berbagi Ramadan”, kami ingin kembali menggaungkan ajakan untuk mengurangi sampah makanan dan berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Affairs PT Hero Supermarket Tbk, Diky Risbianto.

Dalam kampanye ini, sambung Diky, Hero Supermarket juga melakukan berbagai kegiatan interaktif dan inspiratif dengan para penerima manfaat dari donasi makanan tersebut.

“Kami mengajak masyarakat untuk mendonasikan bahan makanan yang belum dibuka, tidak kedaluwarsa, makanan kering dan kemasan dengan sisa waktu kedaluwarsa minimal 4 minggu ke dropbox donasi makanan yang kini tersedia di 13 gerai Hero Supermarket yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Sidoarjo, Surabaya, dan Makassar,” ucapnya.

Sejak tahun lalu, dropbox donasi makanan telah ada di 6 gerai Hero Supermarket se-Jabodetabek yaitu Hero Lebak Bulus, Hero Taman Anggrek, Hero Puri Indah, Hero Kemang Villa, Hero Kota Wisata, Hero Kamala Lagoon Bekasi, dan saat ini bertambah 7 titik lagi di Hero Paskal Bandung, Hero Tunjungan Surabaya, Hero Sidoarjo, Hero Emerald Bintaro, serta Hero Ratu Indah, Hero Alauddin, dan Hero Tamalanrea yang ada di Makassar.

General Manager FoodCycle Indonesia, Cogito Ergo Sumadi menyambut baik inisiatif Hero Supermarket yang ingin memperluas titik dropbox donasi makanan agar bisa menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan.

‘Apalagi, penambahan titik ini mulai menjangkau luar pulau Jawa yaitu dengan 3 titik sekaligus di gerai Hero Supermarket yang ada di Makassar. Kami berharap ke depannya dropbox donasi makanan ini perlahan bisa menjangkau ke seluruh Indonesia,” terangnya.

Ditambahkan, Store Manager Hero Supermarket Ratu Indah Makassar, Surianna Djalil mengatakan, sebagai salah satu tuan rumah diselenggarakannya kampanye “Hero Berbagi Ramadan” sangat antusias bisa berbagi dengan masyarakat sekitar.

“Hari ini, kami juga mengundang anak-anak dari panti asuhan Anugerah untuk menghabiskan waktu bersama dengan kegiatan seru menjelang buka puasa,” tandasnya.

Diketahui, donasi ini juga diselingi kids career day, dan storytelling untuk anak-anak. Panti asuhan Anugerah juga menjadi salah satu penerima manfaat dropbox donasi makanan yang akan disalurkan oleh FoodCycle Indonesia. (RIZ)

Tags: Dropbox makananFoodCycle IndonesiaHero SupermarketWarta Tangerang

Temukan berita terkini Wartatangerang.com di Google News. Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang*

Previous Post

Terima Surat dari FIFA, Presiden Instruksikan Dua Hal kepada PSSI

Next Post

Buffet Buka Puasa, Swiss-Belinn Simatupang Sediakan 40 Menu Pilihan Destinasi Rasa

Related Posts

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia
Nasional

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Oleh: Rizki
Kamis, 6 November 2025 / 21:50 WIB
Disperkimta Tangsel Rampungkan Penataan Kawasan Kumuh Serua, Warga Apresiasi Hasilnya
Nasional

Disperkimta Tangsel Rampungkan Penataan Kawasan Kumuh Serua, Warga Apresiasi Hasilnya

Oleh: Rizki
Kamis, 6 November 2025 / 07:10 WIB
Revisi UU Polri, Analis Kebijakan Publik Dorong Pemerintah dan DPR Transparan
Nasional

JMM Minta Pemerintah Tuntaskan Penetapan Pimpinan Baznas 2025–2030 agar Selaras dengan Asta Cita Prabowo

Oleh: wartatangerang.com
Rabu, 5 November 2025 / 20:00 WIB
Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Barat Respon Cepat Insiden Laka Lantas di Cianjur
Nasional

Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Barat Respon Cepat Insiden Laka Lantas di Cianjur

Oleh: Rizki
Minggu, 2 November 2025 / 16:07 WIB
Kinerja Unggul dan Ramah Lingkungan, Indah Kiat Pulp & Paper Raih Penghargaan The Best Public Company 2025
Nasional

Kinerja Unggul dan Ramah Lingkungan, Indah Kiat Pulp & Paper Raih Penghargaan The Best Public Company 2025

Oleh: Rizki
Jumat, 31 Oktober 2025 / 19:04 WIB
Danamon Umumkan Pemenang Hadiah Beruntun 2025, Grand Prize Mercedes Benz EQB
Nasional

Danamon Umumkan Pemenang Hadiah Beruntun 2025, Grand Prize Mercedes Benz EQB

Oleh: Rizki
Kamis, 30 Oktober 2025 / 14:39 WIB
Next Post
Buffet Buka Puasa, Swiss-Belinn Simatupang Sediakan 40 Menu Pilihan Destinasi Rasa

Buffet Buka Puasa, Swiss-Belinn Simatupang Sediakan 40 Menu Pilihan Destinasi Rasa

Discussion about this post



WARTA TERKINI

Taman Rasa, Sentra Kuliner Baru di Gading Serpong

Taman Rasa, Sentra Kuliner Baru di Gading Serpong

Jumat, 7 November 2025 / 19:43 WIB
Transformasi UIN Jakarta ke PTNBH: Pendapatan Non-UKT Naik 180 Persen

Transformasi UIN Jakarta ke PTNBH: Pendapatan Non-UKT Naik 180 Persen

Jumat, 7 November 2025 / 14:29 WIB
Edukatif dan Menghibur, Mal Ciputra Tangerang Hidupkan Kembali Dunia Dinosaurus

Edukatif dan Menghibur, Mal Ciputra Tangerang Hidupkan Kembali Dunia Dinosaurus

Jumat, 7 November 2025 / 08:25 WIB
Bupati Tangerang Sambangi Veteran Perang Usia 1 Abad

Bupati Tangerang Sambangi Veteran Perang Usia 1 Abad

Kamis, 6 November 2025 / 22:21 WIB
Gubernur Banten Ajak Tangerang Raya ‘Gas Pol’ Bangun PSEL TPA Jatiwaringin

Gubernur Banten Ajak Tangerang Raya ‘Gas Pol’ Bangun PSEL TPA Jatiwaringin

Kamis, 6 November 2025 / 22:16 WIB
300 Crosser Guncang Tangerang! Sirkuit Selapajang Resmi Comeback Lewat Grasstrack Piala Wali Kota

300 Crosser Guncang Tangerang! Sirkuit Selapajang Resmi Comeback Lewat Grasstrack Piala Wali Kota

Kamis, 6 November 2025 / 22:10 WIB
Gol Injury Time PSBS Biak Hentikan Tren 9 Laga Tak Terkalahkan Persita

Gol Injury Time PSBS Biak Hentikan Tren 9 Laga Tak Terkalahkan Persita

Kamis, 6 November 2025 / 22:03 WIB
Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Sinergi Ritel vs UMKM Jadi Senjata Baru Indonesia Hadapi Perdagangan Dunia

Kamis, 6 November 2025 / 21:50 WIB
Facebook Twitter Instagram Youtube
Wartatangerang.com

  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman
  • Privacy Policy
  • Contact

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabupaten Tangerang
  • Kota Tangerang
  • Kota Tangsel
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks

© 2022 Wartatangerang.com | Situs Berita dan Informasi Seputar Tangerang