TANGERANG-Program Jumat keliling (Jumling) Wakil Bupati Tangerang Madromli di Masjid Jami Al Ikrom, Tanjung Kait, Desa Tanjung Anom, Kecamatan Mauk sekaligus untuk memantau pembangunan di wilayah tersebut.
Madromli mengungkapkan dengan Program Jumling Pemerintah bisa melihat langsung kondisi pembangunan di Daerah apakah sudah tepat sasaran apa masih ada yang perlu dibenahi dan ditambahkan kedepannya, dan juga jumling dijadikan sarana silaturahmi antar masyarakat dengan pemerintah.
“Kami harap dengan jumling bisa melihat langsung keadaan di masyarakat apakah pembangunan yang kita lakukan sudah tepat sasaran apa belum, jadi ini juga sebagai kontrol langsung,” katanya, Jumat, (25/10/2019).
Jumling merupakan program rutin Pemerintah Kabupaten Tangerang, Lanjut Madromli, selain sinergitas ulama, umaroh dan masyarakat kita bersama-sama membangun kekompakan pemerintah yang membangun, masyarakat yang merasakan dan menjaga pembangunan baik jalan lingkungan, sarana ibadah, fasilitas umum, hingga pembangunan mental dan spiritual masyarakat.
Sementara Camat Mauk Arif Rahman Hakim menambahkan pembangunan dikecamatan Mauk begitu pesat, mulai dari pembangunan jembatan, jalan, Pasar Induk Mauk, Puskesmas Mauk, bahkan Pusat wisata pantai juga sedang dibangun di Mauk.
”Mauk merupakan daerah pesisir, pembangunan terus ditingkatkan oleh Pemkab Tangerang baik infrastruktur maupun sumber daya maupun pendidikan,” ucap Arif.
Saat jumling, Madromli memberikan bantuan sebesar Rp. 20 juta kepada pengurus masjid. (Diskominfo/Key
Discussion about this post