TANGERANG, WT – Ratusan umat Muslim memadati Masjid Raya Al-A’zhom dalam rangka memperingati Malam Nuzulul Qur’an 1446 Hijriah. Acara yang berlangsung pada Selasa (18/3/2025) ini turut dihadiri oleh Wali Kota Tangerang, Sachrudin, serta berbagai tokoh masyarakat.
Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Tangerang, Deni Koswara, menjelaskan bahwa Masjid Raya Al-A’zhom secara rutin menyelenggarakan peringatan Malam Nuzulul Qur’an dengan menghadirkan para dai ternama. Tahun ini, Ustaz Tile memberikan tausiah yang menekankan pentingnya mencintai dan mengamalkan isi Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
“Peringatan ini merupakan bagian dari syiar Islam serta upaya menanamkan kecintaan terhadap Al-Qur’an di tengah masyarakat. Harapannya, momentum ini dapat semakin membumikan nilai-nilai Al-Qur’an dan membentuk masyarakat yang berakhlakul karimah,” ujar Deni.
Selain tausiah, peringatan Malam Nuzulul Qur’an juga diisi dengan berbagai kegiatan seperti Khatmil Qur’an Bil Ghoib yang berlangsung sepanjang hari, serta pembagian takjil dan hidangan berbuka puasa secara gratis bagi jamaah.
Deni juga mengapresiasi antusiasme masyarakat dalam mengikuti rangkaian acara. “Kehadiran masyarakat yang begitu besar menunjukkan betapa pentingnya peringatan ini dalam kehidupan umat Muslim. Tidak hanya pegawai pemerintah, tetapi masyarakat umum pun berbondong-bondong meramaikan masjid sejak sore,” tambahnya.
Peringatan Malam Nuzulul Qur’an diharapkan menjadi ajang mempererat silaturahmi antarlapisan masyarakat serta meningkatkan kerukunan dan keharmonisan di Kota Tangerang. (*)
Discussion about this post