JAKARTA, WT – Chandra Asri Group, melalui anak usahanya di bidang investasi infrastruktur, PT Chandra Daya Investasi (CDI), telah menandatangani perjanjian fasilitas pinjaman jangka panjang senilai Rp 2 triliun dengan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon). Pinjaman ini memiliki tenor tujuh tahun dan ditandatangani oleh Jonathan Kandinata selaku Direktur CDI serta Roberto Trio selaku Senior Vice President, Enterprise Banking Business Head Danamon.
Dana dari fasilitas kredit ini akan digunakan untuk mendukung operasional dan ekspansi bisnis CDI, sekaligus memperkuat modal kerja dalam berbagai proyek strategis. CDI mendapatkan fasilitas committed term loan yang dapat dialokasikan untuk proyek infrastruktur berkelanjutan, termasuk energi terbarukan, pengelolaan air dan limbah, serta efisiensi energi.
Sebagai bagian dari strategi diversifikasi bisnis, Chandra Asri Group melalui CDI memperluas portofolionya ke sektor infrastruktur. CDI sendiri merupakan hasil kemitraan dengan Electricity Generating Public Company Limited (EGCO) dari Thailand. Fokus utama CDI mencakup pembangkit listrik, distribusi energi, pengolahan air, pengelolaan tangki & dermaga, serta logistik. Langkah ini mendukung strategi jangka panjang Chandra Asri Group dalam memperkuat bisnisnya di sektor energi dan kimia, yang berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.
Andre Khor, Chief Financial Officer Chandra Asri Group, menyampaikan apresiasinya terhadap dukungan Danamon dalam pembiayaan jangka panjang yang fleksibel dan kompetitif untuk proyek hijau. “Fasilitas ini akan memperkuat posisi kami di sektor infrastruktur Indonesia serta mendukung strategi pertumbuhan transformasional kami. Kami berkomitmen untuk terus melakukan diversifikasi bisnis melalui investasi organik dan akuisisi strategis guna mempercepat transisi ke ekonomi berkelanjutan,” ujar Andre.
Sementara itu, Thomas Sudarma, Direktur Enterprise Banking & Financial Institution Danamon, menegaskan komitmen perusahaannya dalam mendukung proyek infrastruktur berkelanjutan. “Kerja sama ini mencerminkan dukungan kami terhadap pengembangan proyek hijau yang inovatif. Kami yakin CDI akan menjadi pilar bisnis yang kuat bagi Chandra Asri Group, sementara fasilitas ini akan membantu CDI dalam memberikan solusi finansial untuk mendorong pengembangan energi terbarukan, khususnya di wilayah Cilegon dan sekitarnya,” jelasnya.
Danamon, sebagai lembaga keuangan dengan jaringan luas baik di tingkat nasional maupun internasional, berkomitmen untuk terus menyediakan solusi finansial holistik guna memenuhi kebutuhan nasabah. Dukungan pendanaan kepada CDI merupakan bagian dari strategi bank untuk mendukung operasional dan ekspansi bisnis perusahaan yang bergerak di sektor infrastruktur dan energi berkelanjutan. (RIZ)
Discussion about this post