JAKARTA, WT – Pertarungan seru akan tersaji pada pekan kedua BRI Super League 2025/26 saat Persis Solo menjamu Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu, 16 Agustus 2025 mulai pukul 19.00 WIB. Laga ini menjadi kesempatan bagi tuan rumah untuk menyamai rekor kemenangan tim tamu.
Pertemuan ini tercatat sebagai yang kedelapan di semua ajang. Dari tujuh laga sebelumnya, Persija unggul dengan tiga kemenangan, sedangkan Persis meraih dua kemenangan, dan dua pertandingan berakhir imbang.
Kedua tim sama-sama memulai musim dengan hasil positif. Persis sukses membungkam Madura United 2-1 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan pada 9 Agustus lalu. Dua hari berselang, Laskar Sambernyawa memperkenalkan rekrutan anyar mereka, Gervane Kastaneer. Pemain asal Curacao yang musim lalu membela Persib Bandung ini mengaku tak sabar merumput di hadapan suporter Solo.
“Saya sangat bersemangat untuk segera bermain di Stadion Manahan. Saya ingin bertemu para pendukung dan menjalani musim yang hebat,” ungkap Kastaneer.
Di kubu lawan, Persija Jakarta datang dengan kepercayaan diri tinggi. Macan Kemayoran memuncaki klasemen sementara usai mengalahkan Persita Tangerang 4-0 pada laga pembuka. Allano Lima menjadi bintang kemenangan dengan torehan dua gol yang mengantarkannya sebagai Player of The Match.
Meski tampil impresif, Allano menegaskan dirinya belum puas. “Saya berharap bisa memberikan kontribusi lebih besar demi mencapai target besar tahun ini,” ujarnya. (RED)



















Discussion about this post